Banyak permasalahan terhadap kondisi birahi burung cucak hijau atau cak ijo ini, ternyata yang jadi persoalan penting adalah, over birahi cucak hijau yang tidak menentu, yaitu yang dimana banyak aspek menyebabkan hal timbuknya over birahi, sebagai contoh, ada cucak hijau birahi terhadap majikannya atau bisa dibilang birahi orang, dan ada juga birahi terhadap benda - benda disekeliling kita. Makan dengan itu kita harus perhatikan aspek apa yang bisa menimbulkan cucak hijau menjadi over birahi. Tetapi hal yang utama membuat cucak hijau menjadi over birahi ialah pola makan dan pola perawatan yang tidak teratur atau tidak benar, seperti pemberian pisang yang terlalu matang, extra fooding yang berlebihan, seperti jangkring terlalu banyak, pemberrian kroto cukup bagus untuk tingkat kegacoran burung tapi kalau terlalu banyak dan rutin juga tidak bagus untuk kondisi birahi burung, dan ulat hongkong melebihi batas pemberian terhadap burung, hingga ada kicau mania yang terlalu sering memberikan madu yang di oles terhadap pisang, yang berdampak suhu badan burung menjadi panas, yang akan mengakibatkan burung over birahi.
Tentang pola rawatan yang salahpun disini juga mempengaruhi siklus terjadinya over birahi terhadap burung, penjemuran yang terlalu lama ini efeknya sama seperti pemberian madu yang berlebihan dan ulat hongkong serta kroto yang berlebihan, membuat suhu badna panas, sedangkan pola mandi juga tidak tidak teraturm padahal mandi berperan sebagai penstabil suhu dalam tubuh dan juga membersihkan badan burung sehat dan segar, cucak hijau bisa kita mandikan menggunakan jati jajar yang dimana efek dari shampoo jati jajar tersebut menghilangkan kutu pada burung, membasmi kuman dan virus, juga melembutkan bulu burung agar kesehatan burung tetap terjaga setiap harinya.
- Lidah menjulur keluar atau melet - melet
- Bulu Mengembang
- Galak terhadap sesama jenis dan burung jenis lainnya
- Terlihat ingin menyerang
- Sering didis
- Tingkat kegaciran menurun
- Berkicau sambil memegang makanan diparuhnya
Disini kita ulas tentang empat makanan yang bisa para cucah hijau mania berikan untuk menurunkan over birahi, yang dimana fungsi makanan ini untuk meredam over birahi terhadap burung cucak hijau serta menurunkan suhu badan yang panas dalam tubuh cucak hijau dan juga berfungsi sebagai menetralisir kondisi suhu burung burung yang disebabkan oleh dampak efek dari extra fooding yang pemberiannya terlalu melebihi batas normal.
1. PEPAYA
Buah yang berwarna orange kemerahan ini memiliki kandungan enzim yang bermanfaat untuk membantu dalam mencerna protein, dan ternyata vitamin C yang terdapat pada buah pepaya lebih banyak sekitar 48 kali dari buah apel, buah pepaya sendiri juga berfungsi untuk kesehatan percernaan burung dengan kandungan dari beta karoten, vitamin C, vitamin E, serta serat makanan, yang berfungsi sebagai mengikis racun toksin dan sehingga racun dalam tubuh keluar dan juga sebagai pendingin saluran pencernaan, suhu badan pun menjadi stabil.
2. MENTIMUN
Ternyata banyak cucak hijau mania memberikan sayuran mentimun ini untuk penurunan kendala over birahi, mentimun sendiri mempunyai kadar air yang sangat tinggi, sebagai sumber vitamin A, asam pantotenat, magnesium, fosfor, kalium, karbohidrat, serta kaya dengan vitamin C dan K untuk menjaga kesehatan badan burung, biji mentimun pun teryata bermanfaat sebagai obat cacing alami yang bisa mengluarkan cacing dari dalam tubuh burung dengan sendirinya, akan tetapi pemberian timun sendiri untuk burung cucak hijau jangan terlalu sering dikarenakan penurunan birahi burung yang sangat drastis, kalau birahi burung sudah turun bisa kita hentikan pemberian mentimun.
3. BELIMBING
Buah yang satu ini sangat dipercaya oleh para cucak hijau mania untuk benar - benar ampuh menurunkan birahi cucak hijau, dikarenakan buah belimbing kaya dengan serat pangan yang melindungi selaput lendir usus dari paparan zat beracun, dan bauh belimbing juga kaya antidiokdisa yang melindungi dari kerusakan radikan bebas, burung yang birahi biasanya seperti manusia tekanan darah meningkat cukuo drastis sehingga emosi burung berpacu, ternyata belimbing juga berkhasiat untuk menurunkan tekanan darah tinggi.
4. ULAT BAMBU
Jenis ulat yang berwarna putih ini, sangat cocok untuk meredam birahi cucak hijau untuk persiapan lomba dengan efek sifatnya penenang untuk burung dan mengurangi strees, dan ulat bambu sangat diyakini untuk mengurangi cucak hijau didis atau nyisir saat burung sedang di gantang atau lomba.
Sedangkan untuk perawatan sehari - hari cucak hijau yang terkena masalah pada kondisi birahinya, kita haris mengurangi durasi penjemuran, dan untuk pola mandi cucak hijau sendiri hari sering dimandikan, satu hari dua kali mandi pagi dan sore hari. Untuk memandikannya kita bisa masukan dalam karamba atau bisa kita berikan tempat cepuk yang agak besar didalam kandang burung, atau kita bisa menyemprotnya, akan tetapi untuk masalah mandi dengan cara penyemprotan kita harus liat kondisi kesehatan badan burung dan juga kita harus liat cucata saat kita memandikan burung, supaya tidak terjadi hal yang tidak di inginkan. Untuk masalah pemberian extra fooding untuk sehari - hari berikan lah dalam jumlah cukup sedikit dari biasaya, dan hindari pemberian extra fooding yang bisa memacu birahi cucak hijau.
Itulah 4 Jenis Makanan yang mengataasi menurunkan birahi Cucak Hijau, dengan fungsi - fungsinya serta kandungannya, semoga artikel ini bisa membatu para kicau mania di seluruh indonesia.